Suryanesia Dorong Pemanfaatan Energi Surya Lewat Solusi Solar-As-A-Service
Senin, 15 Juli 2024 | 12:06 WIB
Salah satu perusahaan yang saat ini aktif mendorong pemanfaatan energi surya sebagai salah satu bentuk EBT adalah Suryanesia. Perusahaan ini merupakan pengembang (developer) Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terkemuka di Indonesia dengan solusi Solar-as-a-Service (SaaS). Dengan solusi tersebut, sektor komersial maupun industri (commercial and industrial atau C&I) dapat memanfaatkan energi surya tanpa investasi di muka. Suryanesia akan melakukan pendanaan awal, desain, studi kelayakan, kajian struktural, perizinan, instalasi Sistem PLTS sampai pengoperasian dan pemeliharaan secara berkala pasca instalasi. Sementara itu, pelanggan hanya akan membayar biaya sewa bulanan.
Melalui layanannya, Suryanesia mampu membantu pelaku usaha mengurangi tagihan listrik bulanan maupun jejak karbon sehingga pelaku usaha dapat fokus membangun bisnis yang berkelanjutan (sustainable) Suryanesia senantiasa mengedepankan 3 prinsip dalam berhubungan dengan klien mereka, yakni going above and beyond, customer centricity, dan long-term partnership. Dengan ketiga prinsip tersebut, Suryanesia senantiasa mengedepankan integritas serta komunikasi yang terbuka dan responsif dengan klien. Diharapkan pemanfaatan energi surya akan memberikan nilai tambah yang optimal bagi klien, melalui penggunaan solusi komersial dan teknis yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi dari masing-masing klien.
Perusahaan peraih penghargaan Company that Supports the Energy Transition dengan predikat The Most Active Company in Solar Rooftop Innovations (2024) ini telah membantu pemanfaatan energi surya oleh industri Fast Moving Consumer Good (FMCG), plastik, tekstil, farmasi, furnitur, pusat perbelanjaan, dan lain sebagainya di seluruh Indonesia.
BACA JUGA